Namun kali ini
Konser ANGELS AND AIRWAVES ini nantinya akan menjadi perhalatan kedua belas yang diadakan oleh JAVA Musikindo di tahun 2008, setelah sebelumnya berhasil mendatangkan MY CHEMICAL ROMANCE, INCUBUS, SAOSIN dan beberapa band lainnya hingga THE USED.
Sejauh ini, band post punk tersebut telah menghasilkan dua album yakni “We Don’t Need To Whisper” di tahun 2006 dan “I, Empire” yang beredar tanggal 6 November tahun lalu.
Yang menjadi penarik dari band projekan ini adalah gawean terbaru dari para personil-personil mereka yang tentunya bukan nama asing di dunia musik internasional. Sebut saja Tom DeLonge yang lebih dikenal menjadi gitars & vokalis BLINK 182, kemudian gitaris David Kennedy yang juga kerap berkolaborasi bersama Tom termasuk ketika mereka membentuk BOX CAR RACER. Selain itu ada drummer Atom Willard yang sebelumnya dikenal sebagai drummer THE OFFSPRING dan ROCKET FROM THE CRYPT serta anggota ANGELS AND AIRWAVES yang baru bergabung di band ini adalah bassist Matt Wachter yang sebelumnya dikenal bergabung ketika masih bersama 30 SECOND TO MARS.
0 komentar:
Posting Komentar